Jurnal Kesehatan Terapan
Vol 9 No 1 (2022): Jurnal Kesehatan Terapan

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemberian Imunisasi Pada Bayi Diatas 11 Bulan Di Wilayah Kerja Puskesmas Merdeka Kota Palembang

Rimbawati, Yazika (Unknown)
Amalia, Rizki (Unknown)
Dewi, Bela Purnama (Unknown)
Mustakim, Mustakim (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2022

Abstract

Imunisasi adalah upaya untuk mendapatkan kekebalan terhadap suatu penyakit dengan cara memasukkan kuman atau produk kuman yang sudah dilumpuhkan atau dimatikan kedalam tubuh. Program imunisasi bertujuan untuk menurunkan angka kesakitan dan kematian dari penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi. Adapun faktor-faktor yang berhubungan dengan kelengkapan pemberian imunisasi yaitu umur ibu, pengetahuan ibu dan sikap ibu. Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Tehnik pengambilan sampel dilakukan dengan accidental sampling dengan jumlah sampel 77 responden. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 77 responden sebanyak 63 responden (81,8%) pemberian imunisasi lengkap dan 14 responden (18,2%) pemberian imunisasi tidak lengkap. Sedangkan distribusi menurut umur ibu dari 77 responden sebanyak 62 responden (80,5%) dewasa muda atau < 30 tahun dan 15 responden (19,5%) dewasa tua atau ≥ 30 tahun. Distribusi menurut pengetahuan ibu dari 77 responden sebanyak 61 responden (79,2%) berpengetahuan baik dan 16 responden (20,8%) berpengetahuan kurang baik dan distribusi menurut sikap ibu dari 77 responden sebanyak 62 responden (80,5%) memiliki sikap positif dan 15 responden (19,5%) memiliki sikap negatif. Berdasarkan dari hasil chi-square didapat hubungan antara umur ibu dengan pemberian imunisasi dengan ρ value 0,001, hubungan antara pengetahuan ibu dengan pemberian imunisasi dengan ρ value 0,000 dan hubungan antara sikap ibu dengan pemberian imunisasi dengan ρ value 0,024. Pada petugas kesehatan terutama kepada petugas kesehatan yang bekerja di KIA hendaknya lebih mengoptimalkan pemanfaatan KMS dan meningkatkan promosi kesehatan terutama mengenai pentingnya imunisasi. Kata kunci: Imunisasi, Bayi, Puskesmas Merdeka

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Jk

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Kesehatan Terapan merupakan Jurnal yang di terbitkan oleh Universitas Kader Bangsa yang terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Januari dan Juli dengan Nomor p-ISSN 2356-0142 serta e-ISSN 2776-5091. Redaksi menerima Naskah berupa artikel hasil penelitian, kajian maupun pemikiran kritis, ...