Industrial Research Workshop and National Seminar
Vol 13 No 01 (2022): Vol 13 (2022): Prosiding 13th Industrial Research Workshop and National Seminar

Rancang Bangun Sistem Informasi Fasilitas Di Universitas Majalengka Menggunakan Teknik Panorama View 360⁰ Berbasis Website

Mega Berliani (Unknown)
Dadan Zalilludin (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Aug 2022

Abstract

Teknologi merupakan aspek yang sangat penting di era modernisasi ini, hampir disetiap aktivitas memerlukan bantuan teknologi untuk mempermudah pekerjaan. Melalui teknologi yang semakin berkembang dan pesat, hampir setiap informasi di seluruh dunia dapat diakses dengan cepat. Informasi yang didapat tidak hanya berbentuk tulisan saja, namun dapat juga dalam bentuk lain seperti foto atau gambar, salah satu jenis teknologi foto yang dapat kita jumpai saat ini adalah teknologi panorama view 360⁰ yang merupakan hasil dari pengolahan, foto digital yang berbentuk foto panorama. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memudahkan dalam mencari sebuah informasi fasilitas kampus di Universitas Majalengka. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode MDLC (Multimedia Development Life Cycle), dimana dalam metode ini sesuai dalam merancang dan mengembangkan suatu aplikasi media yang merupakan gabungan dari media gambar, suara, dan video. Metode MDLC memiliki enam tahapan diantaranya Concept, Design, Material Collecting, Assembly, Testing, dan Distribution. Hasil yang diperoleh dari Sistem Informasi Fasilitas di Universitas Majalengka Menggunakan Teknik Panorama View 360⁰ Berbasis Website adalah website mampu memberikan sebuah informasi yang akurat tentang fasilitas atau ruangan yang ada di Universitas Majalengka. Kesimpulan dari penelitian ini adalah memberikan sebuah informasi lokasi setiap Fakultas serta fasilitas atau ruangan yang ada di Universitas Majalengka.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Other

Description

Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS) adalah forum diseminasi hasil-hasil penelitian sains terapan yang dilakukan setiap tahun di Politeknik Negeri Bandung. Forum ini merupakan ajang untuk saling bertukar informasi, pengetahuan, dan pengalaman antara pihak praktisi industri, ...