Journal of Innovation Research and Knowledge
Vol. 1 No. 6: Nopember 2021

PENINGKATAN KAPASITAS KINERJA DAN PELAYANAN AKADEMIK LABORATORIUM INTEGRASI UIN SUNAN AMPEL SURABAYA BERBASIS APLIKASI PROGRAM KERJA MENUJU WORLD CLASS UNIVERSITY

Merlin Apriliyanti (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya)
Ilham (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menyusun pengaruh kinerja terhadap layanan laboratorium integrasi UIN Sunan Ampel Surabaya. Selama ini proses pengelolaan dan penggunaan laboratorium integrasi Uin Sunan Ampel belum dilakukan secara baik dan cukup menyulitkan dalam melakukan pemetaan penjadwalan penggunaan laboratorium karena berbagai kepentingan, dan minimnya pemahaman kebijakan dan aturan yang baku tentang pengelolaan laboratorium integrasi dan ini cukup merepotkan dan menjadi kendala dalam pelaksanaan kegiatan di laboratorium integrasi. Para pengelola laboratorium integrasi belum memahami dengan benar tugas dan tanggungjawabnya sebagai laboran dan belum ada informasi yang benar-benar dapat di jadikan referensi dan rujukan untuk melakukan kerja dan sistem penjadwalan laboratorium integrasi yang baik, semua masih belum tertata dengan baik dan benar. Dalam hal pengelolaan dan penjadwalan penggunaan laboratorium integrasi membutuhkan suatu sistem informasi yang efektif dan efisien yang nantinya diharapkan dapat memudahkan pengelola laboratorium seperti laboran dapat bekerja dengan baik sesuai dengan tugas jabatannya. Tujuan dari kegiatan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menguji pengaruh kinerja terhadap layanan laboratorium integrasi UIN Sunan Ampel Surabaya. Adapun metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Penarikan sampelnya menggunakan teknik Purposive Random Sampling. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh kinerja terhadap layanan laboratorium integrasi yang dapat mengoptimalkan kinerja dan efektifitas penggunaan laboratorium integrasi sehingga produktifitas kerja dan pemberdayaan laboratorium menjadi lebih optimal.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JIRK

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Journal of Innovation Research and Knowledge, published by Bajang Institute. Published in two formats, print and online, print version of ISSN: 2798-3471 and the online version of ISSN: 798-3641, both of which are published every month. The scope of the journal studies broadly includes: Culture (a ...