IJCOSIN : Indonesian Journal of Community Service and Innovation
Vol 1 No 1 (2021): Juli 2021

Pelatihan Digital marketing dalam Pengembangan Pemasaran Produk UMKM di Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik (Studi Kasus: Produk Kopi dan Temulawak)

Hidayat Hidayat (Unknown)
Nina Aini Mahbubah (Universitas Muhammadiyah Gresik)
Chusain Chusain (Universitas Muhammadiyah Gresik)



Article Info

Publish Date
11 Aug 2021

Abstract

Pembekalan ilmu pengetahuan dan ketrampilan pada masa pandemi saat ini dirasa sangat penting bagi para pelaku UMKM. Pengetahuan tidak hanya dilakukan pada bidang yang ditekuni, akan tetapi pembekalan bidang lain juga perlu diberikan, misalnya pada penguasaan teknologi digital marketing. Digital marketing telah berkembang dengan sangat pesat sejak penggunaan internet yang tinggi. Tingkat penggunaan ini dipicu dengan kehadiran smartphone dengan harga yang sangat terjangkau. Tetapi penggunaan digitial marketing tidak banyak disadari oleh pelaku bisnis, terutama para pelaku usaha kecil di Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik. Dalam kegiatan pelatihan ini dimulai dengan presentasi, dan selanjutnya dilakukan tanya jawab terkait materi yang telah dipaparkan oleh dosen. Kegiatan terakhir adalah praktik secara langsiung menggunakan salah satu platform penjualan online yaitu Shopee. Hampir seluruh peserta berhasil membuka toko online nya masing-masing di platform Shopee.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ijcosin

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

1. Peningkatan kualitas masyarakat agar dapat mewujudkan kemandirian bangsa dan berdaya saing nasional dengan tetap memperhatikan kearifan lokal. 2. Pengoptimalan potensi daerah pedesaan untuk peningkatan industri kreatif dan perekonomian masyarakat di pedesaan. 3. Pemanfaatan teknologi hasil ...