Prosiding Seri Seminar Nasional
Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022

ANALISIS GEJALA STRESS KERJA PADA SAAT WORK FROM HOME

I Wayan Gede Suarjana (Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Universitas Negeri Manado)
Suehartono Syam (Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Universitas Negeri Manado)
Bastian Rikardo Parhusip (Program Studi Pendidikan Bimbingan Konseling, Universitas Negeri Manado)
Richard Andreas Palilingan (Jurusan Pendidikan Teknik Mesin, Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

Stress kerja merupakan ketidakseimbangan tuntutan tugas dengan kemampuan kerja seseorang yang menimbulkan ketegangan melalui respon fisik dan emosional. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis gejala stress kerja pekerja pada saat work from home. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan rancangan cross-sectional. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 63 Pegawai yang telah mengisi instrument penelitian. Intrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner online yang diisi melalui Google Form melalui platform WhatsAppGroup. Variabel gejala stress menggunakan dua indicator stressor yaitu faktor lingkungan kerja dan beban kerja. Tingkat stress dengan kategori tinggi dirasakan oleh responden dengan umur 50 tahun keatas dengan stressor rerata 3,83 untuk stressor beban kerja, dan lingkungan kerja sebesar 3,57, dan yang memiliki pendidikan Strata 2 (S2) dengan kategori tingkat stress tinggi memiliki rerata 3,8 untuk stressor lingkungan kerja dan rerata 3,83 untuk stressor beban kerja.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

PSERINA

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology

Description

Prosiding SERINA merupakan wadah publikasi hasil penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan oleh Dosen, Mahasiswa, maupun Praktisi dan telah didesiminasikan Pada Seri Seminar Nasional (SERINA) yang diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat ...