Jurnal Ilmiah Bening : Belajar Bimbingan Dan Konseling
Vol 6, No 2 (2022)

EFEKTIVITAS LAYANAN KONSELING SEBAYA TERHADAP RESILIENSI SISWA

Riza Hilda Arisanti (Universitas Halu Oleo)
Dodi Priyatmo Silondae (Universitas Halu Oleo)



Article Info

Publish Date
03 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas layanan konseling sebaya terhadap resiliensi Siswa SMPN 17 Kendari. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, menggunakan metode pre-experimental dengan one group pretest-posttest desain. Subjek penelitian ini berjumlah 5 orang siswa, ditentukan dengan cara purposive sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan skala resiliensi. Data diolah dengan menggunakan statistik deskriptif presentatif dan statistik inferensial. Sebelum diberikan layanan konseling sebaya, tingkat resiliensi siswa berdasarkan skor pretest berada pada kategori rendah dengan rata-rata skor yaitu sebesar 86 (52.6%). Sedangkan setelah diberikan perlakuan, rata-rata skor post-test menjadi sebesar 117.2 (71.4%) dan berada pada kategori tinggi. Secara keseluruhan peningkatan skor resiliensi siswa sebesar 18.8%. Berdasarkan hasil analisis data untuk menguji hipotesis menggunakan uji Wilcoxon signed rank dengan taraf signifikan a=0,05, diperoleh nilai Asymp. Sig. (2-tailed)=0,043 < α=0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak. Artinya layanan konseling sebaya efektif meningkatkan resiliensi siswa SMPN 17 Kendari.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

bening

Publisher

Subject

Education Environmental Science Other

Description

Jurnal Ilmiah Bening : Belajar Bimbingan Dan Konseling memiliki fokus dan cakupan pada bidang bimbingan, dan ...