Gadjah Mada Journal of Professional Psychology (GamaJPP)
Vol 8, No 2 (2022)

Therapeutic Storytelling untuk Menurunkan Stres pada Anak Penderita Acute Lymphoblastic Leukemia (ALL)

Siska Oktari (Fakultas Psikologi, Universitas Andalas)
Aulia Iskandarsyah (Fakultas Psikologi Universitas Padjadaran)
Marisa F. Moeliono (Fakultas Psikologi, Universitas Andalas)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Proses pengobatan melalui kemoterapi pada anak dengan Acute Lymphoblastic Leukemia (ALL) membutuhkan waktu yang lama dan merupakan proses yang menyakitkan. Hal ini menyebabkan munculnya stres pada anak. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan intervensi therapeutic storytelling untuk menurunkan tingkat stres anak. Partisipan dalam penelitian ini adalah 2 anak ALL berusia 10-12 tahun yang menjalani kemoterapi. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu dengan desain penelitian subjek tunggal (small-n). Intervensi diberikan melalui proses mendongeng dengan buku cerita yang disusun oleh peneliti. Ceritanya melibatkan elemen positif (Cope, Hope, Inner Strengths, Love, dan Dream) yang membantu anak untuk mengidentifikasi elemen positif yang mereka miliki yang dapat mereka gunakan untuk melakukan tinjauan terhadap situasi yang dihadapi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terapi storytelling dapat menurunkan tingkat stres pada anak ALL.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

gamajpp

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Environmental Science Health Professions Public Health Social Sciences Other

Description

Gadjah Mada Journal of Professional Psychology (GamaJPP) e-ISSN 2407-7801 is an open-access journal disseminating articles with implications for research and practices professional psychology. GamaJPP welcomes manuscript in the areas of:: Clinical Psychology Education Psychology Developmental ...