Natural Science Education Research (NSER)
Science Education National Conference 2018

IDENTIFIKASI MISKONSEPSI SISWA SMP DENGAN CERTAINTY OF RESPONSE INDEX (CRI) PADA KONSEP SUHU DAN KALOR

Zayyinah Zayyinah (Program studi Pendidikan IPA, Fakultas Ilmu Pendidikan , Universitas Trunojoyo Madura, Bangkalan, 69261, Indonesia)
Fatimatul Munawaroh (Program studi Pendidikan IPA, Fakultas Ilmu Pendidikan , Universitas Trunojoyo Madura, Bangkalan, 69261, Indonesia)
Irsad Rosidi (Program studi Pendidikan IPA, Fakultas Ilmu Pendidikan , Universitas Trunojoyo Madura, Bangkalan, 69261, Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2018

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi miskonsepsi siswa pada konsep suhu dan kalor serta mendeskripsikan profil miskonsepsi yang terjadi. Subjek penelitian yang digunakan adalah siswa SMP Negeri 1 Ketapang kelas VII D sebanyak 30 orang.  Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes diagnostik dengan metode CRI (Certainty of Response Index) berbentuk pilihan ganda. Berdasarkan hasil tes, siswa dikelompokkan menjadi 3 kategori, yaitu paham konsep (PK), tidak paham konsep (TPK), dan miskonsepsi (M). Persentase siswa yang paham konsep sebesar 15,33%, tidak paham konsep sebesar 30,67%, miskonsepsi sebesar 54,00%. Persentase miskonsepsi tertinggi terjadi pada sub konsep perbedaan suhu dan kalor yaitu sebesar 57%.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

nser

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Physics

Description

Natural Science Education Research atau NSER adalah sarana publikasi ilmiah yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura. Publikasi yang meliputi artikel ilmiah hasil dari penelitian. NSER tebit 3 kali dalam satu tahun yang meliputi: 1) NSER Jorrnal yang terbit pada ...