Masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh latihan kecepatan terhadap ketepatan menendan bola ke dalam gawang pada permainan Sepak Bola Siswa Kelas X SMA Negeri 2 Bitung? Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan kecepatan terhadap ketepatan menendan bola ke dalam gawang pada permainan Sepak Bola Siswa Kelas X SMA Negeri 2 Bitung. Metode yang digunakan dalampenelitian ini adalah penelitian eksperimen. Variabel penelitian ini adalah variabel bebas latihan kecepatan dan variabel terikat yaitu ketepatan menendang bola ke gawang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa putra kelas X SMA Negeri 2 Bitung tahun ajaran 2014/2015 berjumlah 60 orang, kemudian dibagi dalam 2 kelompok yatiu 10 kelompok eksperimen dan 10 orang kelompok kontrol, cara pengambilan sampel memakai cara random sampling. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah two group pre-test and post-test design. Instrument dalam penelitian ini adalah tes ketepatan menendang bola ke gawang. Hasil penelitian ini adalah latihan kecepatan yang diberikan selama 2 bulan dengan frekuensi latihan 3 kali seminggu, mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap ketepatan menendang bola ke dalam gawang pada permainan sepak bola siswa kelas X SMA Negeri 2 Bitung, hai ini dibuktikan dengan hasil analisisdiperoleh thitungsenilai 4,03 sedangkan t tabel yang diperoleh dari dk 18 dengan taraf kepercayaan  adalah 2.101. Sesuai dengan kriteria pengujian jika thitunglebih besar dari t tabel maka Ho ditolak yang berarti HA diterima. Kesimpulan pada penelitian ini adalah rata-rata ketepatan menendang bola ke dalam gawang pada permainan sepakbola siswa SMA Negeri 2 Bitung kelas X tahun ajaran 2014/2015. Kata Kunci : Latihan Kecepatan, Ketepatan Menendang, Sepak Bola
Copyrights © 2015