Pengabdian ini berjudul “Sosialisasi Penulisan Karya Ilmiah Pada Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Bahasa dan Seni Di STKIP PGRI Lubuklinggau”. Dasar dari pelaksanaan pengabdian ini adalah penulisan karya ilmiah merupakan pengetahuan pokok yang harus diketahui oleh kalangan akademisi termasuk Mahasiswa. Pengetahuan tentang karya ilmiah untuk Mahasiswa tingkat Strata Satu (S1) biasanya berkaitan tentang Makalah dan Skripsi, Maka untuk itu dalam pengabdian ini diberikan sosialisasi penulisan karya ilmiah berupa penulisan Makalah, Artikel, dan Skripsi. Hal ini dilakukan untuk menambah pemahaman Mahasiswa mengenai cara dan pola penulisannya, sehingga mahasiswa dapat melakukan tugas di Kampus. Adapun Metode pelaksanaan yang digunakan dalam pengabdian ini berupa pengenalan, bimbingan dan sosialisasi dalam penulisan karya ilmiah. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dengan siaran langsung tatap muka secara online. Kegiatan Pengabdian ini terdiri atas dua tahap, yaitu tahap persiapan dan tahap sosialisasi. Kegiatan ini menggunakan aplikasi Lark meeting sebagai wadah pertemuan online yang dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 12 Desember 2020 pukul 09.00 WIB s.d. 12.30 WIB. Adapun jumlah peserta pada pertemuan ini sebanyak 59 peserta. Kegiatan Pengabdian berjalan dengan baik sampai pada akhir acara yang ditandai dengan menjawab beberapa pertanyaan dari Peserta Webinar. Kata Kunci: Sosialisasi, Karya Ilmiah, HMJ.
Copyrights © 2021