JURNAL ABDI MASYARAKAT INDONESIA (JAMIN)
Vol 2 No 2 (2020): JURNAL ABDI MASYARAKAT INDONESIA (JAMIN)

PENYULUHAN PENINGKATAN KESADARAN DINI DALAM MENJAGA KESEHATAN GIGI DAN MULUT PADA MASYARAKAT TEGAL ALUR, JAKARTA

Deviyanti Pratiwi (Jurusan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Annisa Putri Ariyani (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Armelia Sari (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Andy Wirahadikusumah (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Riko Nofrizal (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Rosalina Tjandrawinata (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Abdul Gani Soulisa (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Harryanto Wijaya (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Komariah Komariah (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)
Ferry Sandra (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2020

Abstract

Kesehatan gigi dan mulut berkaitan erat dengan kesehatan tubuh. Keadaan mulut dan gigi yang tidak terawat akan menimbulkan banyak masalah serta rasa tidak nyaman. Dalam usaha mendapatkan kesehatan gigi dan mulut yang baik, dibutuhkan kesadaran untuk menerapkan pola hidup sehat dengan rajin menyikat gigi secara tepat dan benar. Pembiasaan untuk hidup sehat perlu dilakukan dengan penuh kesadaran sehingga dapat terlaksana dengan efektif. Tujuan pelaksanaan aktivitas ini adalah untuk membangun kesadaran dini anak-anak usia 4-6 tahun di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Jakarta Barat, yaitu daerah Tegal Alur, dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut. Metode yang digunakan berupa penyuluhan dengan alat peraga dan praktik sikat gigi bersama dengan benar, serta dilakukan pengawasan agar anak-anak dapat memahami dan membiasakan diri untuk menyikat gigi dengan benar. Keberhasilan pelaksanaan kegiatan ini ditandai dengan kemampuan anak-anak untuk menyikat gigi secara mandiri dengan cara yang benar dan bertambahnya pengetahuan tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut sejak usia dini, sehingga kerusakan gigi dapat dicegah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jamin

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Energy Engineering Environmental Science Other

Description

Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMIN) accepts the article manuscript from multiple academic backgrounds in many institutions in Indonesia. However, the content must be relevant to the Community Service Program. For instance, a program gives a contribution to society and/ or any activities ...