Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya : (1) Pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar peserta, (2) Pengaruh kemandirian belajar terhadap hasil belajar peserta, (3) Pengaruh lingkungan kelas terhadap hasil belajar peserta, (4) Pengaruh motivasi belajar, kemandirian belajar dan lingkungan kelas secara bersama-sama terhadap hasil belajar peserta. Penelitian ini menggunakan pendekatan mix methode. Pengumpulan data dilakukan dengan 1) teknik dokumentasi dengan memanfaatkan nilai hasil belajar pada laporan pelaksanaan pelatihan, 2) teknik kuesioner dengan memanfaatkan angket untuk mendapatkan data motivasi belajar, kemandirian belajar dan lingkungan kelas dan 3) Metode wawancara dengan memanfaatkan pedoman wawancara untuk memperoleh kedalaman data motivasi belajar, kemandirian belajar dan lingkungan kelas. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linier berganda yang didahului dengan melakukan uji normalitas, multikolineritas dan heteroskedastisitas. Hasil penelitian dengan uji t menunjukkan : (1) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan motivasi belajar terhadap hasil belajar peserta dengan koefisien korelasi r_xy sebesar 0,934 dan mempunyai pengaruh sebesar 25,31% (t_hitung = 3,190), (2) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan kemandirian belajar terhadap hasil belajar peserta dengan koefisien korelasi r_xy sebesar 0,937 dan mempunyai pengaruh sebesar 20,89% (t_hitung 2,397), (3) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan lingkungan kelas terhadap hasil belajar peserta dengan koefisien korelasi r_xy sebesar 0,966 dan mempunyai pengaruh sebesar 49,84% (t_hitung 4,952) dan (4) Terdapat pengaruh positif dan signifikan secara simultan motivasi belajar, kemandirian belajar dan lingkungan kelas terhadap hasil belajar yang ditunjukkan oleh Fhitung sebesar 266,088 dengan sig < 0,001 serta mempunyai pengaruh bersama-sama terhadap hasil belajar sebesar 96%. Rekomendasi penelitian ini yaitu agar (1) peserta meningkatkan motivasi dan kemandirian belajarnya, (2) fasilitator memaksimalkan penyediaan bahan diklat terutamanya video tutorial untuk pelatihan berbasis TIK, (3) penyusunan program pelatihan berbasis kebutuhan ditingkatkan dan ada seleksi kemampuan awal peserta sebelum mengikuti pelatihan
Copyrights © 2022