Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dampak penyebaran covid-19 terhadap kondisi sosial budaya masyarakat di Desa Namlea dan menganalisis langkah strategi dalam upaya penanganan penyebaran covid-19 di Desa Namlea. Lokasi penelitian ini di Desa Namlea, Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Metode dalam penelitian ini adalah metode observasi dengan teknik pengumpulan data yang digunakan, yakni wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian membuktikan bahwa 1) dampak penyebaran covid-19 terhadap kondisi sosial budaya masyarakat di Desa Namlea, yakni 1) kecemasan sosial; 2) bergesernya peradaban dan tatanan kemanusiaan; 3) pembatasan aktivitas sosial budaya; 4) renggangnya hubungan masyarakat; 5) pembatasan aktivitas keagamaan; peliburan sekolah dan tempat kerja; 7) menurunnya pendapatan masyarakat. 2) langkah strategi dalam upaya penanganan penyebaran covid-19 di Desa Namlea, yakni 1) jaring pengaman sosial; 2) penguatan jejaring dan kemitraan; 3) vaksinasi; 4) edukasi dan sosialisasi Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022