Kegiatan ini dilaksanakan masih kurangnya pengetahuan guru tentang cara penulisan artikel ilmiah dan cara mempublikasikannya. Tujuan dari kegiatan ini agar pada Guru Sejarah Tingkat SMK di Kota Langsa dapat termotivasi untuk menulis artikel ilmiah serta dapat mengirimkan artikelnya pada jurnal tertentu. Metode pelaksanaan kegiatan ini yaitu menginformasikan penyusunan artikel ilmiah yang baik dan melakukan pendampingan kepada peserta dalam proses menulis artikel. Hasil dari kegiatan ini, seluruh peserta termotivasi untuk menulis artikel ilmiah. Guru-guru memahami cara penulisan karya ilmiah dengan langkah prewriting, drafting, revising, editing, dan publishing. Selain itu guru juga mengenal beberapa link jurnal sejarah yang bisa dijadikan sebagai tempat publikasi karya ilmiah serta cara pengiriman artikel ilmiah tersebut. Kegiatan ini juga dapat memberikan kesempatan para guru untuk berperan serta dalam perlombaan karya tulis ilmiah yang bisa mendapatkan insentif jika memenangkan perlombaan.
Copyrights © 2022