Prosiding National Conference for Community Service Project
Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022

Perancangan Dan Implementasi Anti Radikalisme Dan Rasisme Di Smas Ananda Batam

Hepy Hefri Ariyanto (Universitas Internasional Batam)
Caesar Rosyad Achmadi (Universitas Internasional Batam)
Chintya Lorenz (Universitas Internasional Batam)
Rezky Hasanah (Universitas Internasional Batam)
Wenky Wenky (Universitas Internasional Batam)
Winsley Winsley (Universitas Internasional Batam)
Yoshi Velika (Universitas Internasional Batam)



Article Info

Publish Date
20 Sep 2022

Abstract

Munculnya radikalisme dan rasisme di Indonesia tidak menutup kemungkinan dapat memicu pertikaian bahkan tindakan yang dapat mengancam persatuan dan kesatuan Indonesia (Asrori, 2017). Dengan demikian jika tindakan radikalisme dan rasisme terjadi pada lingkungan sekolah, hal ini dapat menyebabkan kesenjangan sosial yang dapat memicu konflik. Secara ringkas, karya ini akan membahas mengenai mengapa radikalisme dan rasisme muncul di Indonesia khususnya pada lingkungan sekolah. Dampak yang terjadi akibat dari tindakan radikalisme dan rasisme di lingkungan sekolah, serta tindakan/ cara siswa-siswi SMAS Ananda Batam berpartisipasi dalam pencegahan adanya tindakan yang dapat mengancam persatuan dan kesatuan Indonesia. Oleh karena itu, kami menggunakan metode perlombaan sebagai cara untuk memperluas dan mengedukasi siswa tentang apa itu rasisme dan radikalisme. Perlombaan yang diadakan adalah lomba video pendek yang kami adakan untuk siswa-siswi SMAS Ananda Batam dengan partisipan sebanyak 6 orang dan berjumlah 410 likes video , yang dimana kemudian video pendek tersebut akan diposting di sosial media. Setelah adanya implementasi, siswa-siswi SMAS Ananda Batam diharapkan lebih memahami bahayanya radikalisme dan rasisme dan cara mencegah terjadinya hal tersebut.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

nacospro

Publisher

Subject

Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Prosiding National Conference for Community Service Project (NaCosPro) merupakan wadah bagi para akademisi maupun masyarakat umum dalam mendesiminasikan artikel ilmiah hasil-hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat di berbagai bidang pengabdian, terutama kegiatan pengabdian masyarakat yang ...