Jurnal Kajian Agama Hukum dan Pendidikan Islam (KAHPI)
Vol 4, No 1 (2022): Volume 4 Nomor 1, Juli 2022

KORELASI KEPEMIMPINAN GURU PAI TERHADAP MOTIVASI ‎BELAJAR SISWA PADA SMK DARUSSALAM CIPUTAT ‎ KOTA TANGERANG SELATAN

Abdul Muhyi (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2022

Abstract

Pokok permasalahan dalam penelitian ini dilatarbelakangi karena rendahnya motivasi belajar siswa, lemahnya motivasi belajar siswa jika guru yang tidak disenanginya masuk kelas, guru belum mengoptimalkan kepemimpinan dalam pembelajaran, guru belum menggunakan kepemimpinan sesuai tingkat kematangan siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat apakah terdapat korelasi positif dan signifikan antara Kepemimpinan guru PAI Terhadap Motivasi Belajar Siswa di SMK Darussalam Ciputat.Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif korelasional. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah angket tertutup dengan skala Likert. Analisis data yang digunakan adalah analisis product moment.Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat korelasi yang signifikan antara kepemimpinan guru dengan motivasi belajar siswa dimana hitungan statistiknya menunjukan 28,6% sedangkan 71,4% dari faktor lain. Hasil rxy adalah 0,486 sedangkan hasil rt adalah 0,266, ini menunjukan bahwa rxy (0,486) > rt (0,266). Artinya kepemimpinan guru memberikan korelasi positif terhadap motivasi belajar siswa sebesar 28,6%, selanjutnya motivasi belajar siswa dipengaruhi faktor lain.Kata Kunci: Kepemimpinan Guru, Motivasi Belajar

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

kahpi

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Kajian Agama, Hukum, dan Pendidikan Islam, disingkat KAHPI diterbitkan oleh Lembaga Kajian Keagamaan Universitas Pamulang sebagai wadah publikasi hasil penelitian di bidang Agama Islam, Hukum Islam dan Pendidikan Islam. Diterbitkan 2 kali dalam setahun, pada Juli dan Desember. Terbit pertama ...