EQIEN - JURNAL EKONOMI DAN BISNIS
Vol 11 No 03 (2022): EQIEN- JURNAL EKONOMI DAN BISNIS

MEDIASI KEPUASAN PELANGGAN PADA PENGARUH RELATIONSHIP MARKETING DAN GAYA HIDUP TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN: STUDI PELANGGAN KOPI INFINITE COFFEE SHOP

Jamaluddin Dahlan (Unknown)
La Ode Almana (Unknown)
Nofal Supriaddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisi pengaruh relationship marketing dan gaya hidup terhadap loyalitas pelanggan kopi yang dimediasi kepuasan pelanggan kopi pada Infinite Coffee Shop. Sampel berjumlah 120 responden yang merupakan pelanggan kopi di infinite Coffe Shop, ditentukan dengan teknik purposive sampling. Analisis data menggunakan SEM-PLS melalui software WarpPLS. Hasil penelitian menunjukkan relationship marketing, gaya hidup dan kepuasan pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Hasil uji pengaruh tidak langsung menunjukkan bahwa secara positif dan signifikan kepuasan pelanggan memiliki peran mediasi antara relationship marketing dan gaya hidup pelanggan terhadap loyalitas pelanggan kopi. Kata Kunci: relationship marketing, gaya hidup, kepuasan, loyalitas, pelanggan kopi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

OJS

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal E-Qien adalah wadah informasi ilmiah bidang ilmu ekonomi dan bisnis, berupa hasil studi kepustakaan maupun studi empiris. Volume 6 Nomor 1 Bulan Februari Tahun 2019. Frekuensi terbitan 2 kali dalam ...