Open Access Jakarta Journal of Health Sciences (OAJJHS)
Vol 1 No 11 (2022): Open Access Jakarta Journal of Health Sciences

Hubungan Kekurangan Energi Kronik, Pola Tidur dan Tingkat Kecemasan dengan Kejadian Hipertensi dalam Kehamilan di Wilayah Kerja Puskesmas Ciapus Tahun 2021: Relationship between Chronic Energy Deficiency, Sleep Patterns and Anxiety Levels with Hypertension in Pregnancy in the Working Area of ​​the Ciapus Health Center in 2021

Nova Yuliana (STIKes Indonesia Maju)
Meinasari Kurnia Dewi (STIKes Indonesia Maju)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2022

Abstract

Latar Belakang: Hipertensi dalam kehamilan yaitu kenaikan tekanan darah dimana tekanan sistol 140 mmHg atau tekanan diastol 90 mmHg dan kenaikan tekanan sistolik 15 mmHg dibandingkan tekanan darah sebelum hamil atau pada trimester pertama kehamilan Kasus hipertensi dalam kehamilan masuk dalam lima terbesar penyumbang Angka Kematian Ibu (AKI). Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk  mengetahui hubungan KEK, pola tidur dan tingkat kecemasan, dengan kejadian hipertensi dalam kehamilan diwilayah kerja puskesmas Ciapus  tahun 2021. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif analitik dengan desain cross-sectional. Sampel penelitian adalah 50 ibu hamil yang mengalami hipertensi yang diambil dengan teknik total samping di Puskesmas Ciapus, dengan menggunakan kuesioner. Hasil: Ditemukan adanya hubungan antara KEK dengan Kejadian Hipertensi dalam Kehamilan dengan hasil uji chi-square, nilai p-value (0,000) dan nilai OR sebesar (95% CI = 3,602), Pola Tidur dengan Kejadian Hipertensi dalam Kehamilan dengan nilai p-value (0,000) dan nilai OR sebesar (95% CI = 2,523), Tingkat Kecemasan dengan Kejadian Hipertensi dalam Kehamilan dengan nilai p-value (0,000) dan nilai OR sebesar (95% CI = 2,507). Kesimpulan: KEK sangat berpengaruh terhadap kejadian hipertensi dalam kehamilan. KEK sangat berpengaruh dalam perkembangan janin karena kurangnya diperhatikan nutrisi ibu

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

oajjhs

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Open Access Jakarta Journals of Health Science accepts related writings: surgical medical nursing, Emergency nursing, mental nursing, maternity nursing and children, community nursing, family and elderly nursing management. we are also accepts all writings with various disciplines of science with ...