Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Undergraduate Conference Proceeding
Vol. 2 No. 1 (2022): Strengthening Youth Potentials for Sustainable Innovation

Kontribusi Pemuda Dalam Pengembangan Pendidikan Dan Keagamaan Di Desa Turungan Baji Sinjai Barat Kabupaten Sinjai

Ardianti (Unknown)
Arisa (Unknown)
Hamida (Unknown)
Nurazizah (Unknown)
Jamaluddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Kemajuan suatu wilayah atau daerah itu dapat dilihat dari sumber daya manusianya, salah satunya adalah pemuda. Pemuda sangat dibutuhkan dalam mengembangkan taraf kehidupan masyarakat melalui pendidikan dan keagamaan. Karena itu penelitian ini bertujuan untuk, 1) Menganalisis bagaimana kontribusi pemuda dalam pengembangan pendidikan dan keagamaan di Desa Turungan Baji Kecamatan Sinjai Barat, 2) Mengetahui faktor yang mendukung dan menghambat dalam pengembangan pendidikan dan keagamaan di Desa Turungan Baji Kecamatan Sinjai Barat. Penelitian ini merupakan pendekatan kualitatif, objek penelitian ini adalah Desa Turungan Baji Kecamatan Sinjai Barat. Metode pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan metode deksriptif analitik menggunakan teori Miles dan Huberman yang meliputi tiga alur kegiatan, yaitu reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Salah satu bentuk kontribusi pemuda dalam bidang pendidikan secara umum yakni keterlibatan dibidang pendidikan dengan medirikan lembaga pendidikan Islami yang berlabel Madrasah Ibtidaiyah Al Irsyad Muhammadiyah Tangkala`e. Untuk mewujudkan pendidikan di madrasah pemuda bersama dengan masyarakat berinisiasi untuk mendirikan mushollah “Annur” merupakan tempat ibadah sebagai bentuk pengejewantahan nilai-nilai islam, 2) Faktor yang mendukung dalam pengembangan pendidikan adalah besarnya kemauan masyarakat dalam memberikan bantuan dan dukungan penuh terhadap pelaksanaan pendidikan dan keagamaan. Sedangkan faktor yang menghambat adalah, minimnya akses listrik, jaringan, sarana dan prasarana, terbatasanya tenaga pendidik, terutama dalam pendidikan agama Islam, maupun keterbatasan infrastruktur yang sangat minim. Implikasi dalam penelitian ini adalah pemuda tidak hanya berpangku tangan dengan memanfaatkan yang ada akan tetapi perlu melakukan formulasi baru, inisiasi dalam melakukan perubahan baik dibidang Pendidikan maupan agama.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pgrace

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

In the rapid progress of the world today, the contribution and role of the younger generation becomes a obligation to be present in every problem in the world. To deal with various problems, The Sustainable Development Goals (SDGs) are presented as a common goal for a better world to maintain the ...