Edu Research : Jurnal Penelitian Pendidikan
Vol 3 No 3 (2022): EDU RESEARCH

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA KELAS X MIPA 5 DI SMAN 2 SUNGAI PENUH TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Petri Reni Sasmita (STKIP Muhammadiyah Sungai Penuh)
Desi Kurnia (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Discovery Learning terhadap hasil belajar fisika. Model penelitian yang di gunakan adalah penelitian Kuantitatif dengan motode Pre-Eksperimental Desain dengan Desain penelitian One-Group Pretest Posttest Desain.Populasinya adalah seluruh siswa kelas X MIPA SMAN 2 Sungai Penuh, dengan pengambilan sampel mengunakan teknik Nonprobabilitas Sampling di pilih satu kelas sebagai sampel dalam penelitian ini, yaitu kelas X MIPA 5 sebagai kelas Ekperimen, intsrumen yang digunakan adalah tes hasil belajar fisika berbentuk pilihan ganda dengan pilihan jawaban teknik analisis data dalam penelitian ini adalah Uji-t. Rata-rata nilai hasil belajar Pretest di peroleh nilai 67.27 dan nilai rata-rata kelas Eksperimen prettes di peroleh 85.85 yang bearti nilai rata-rata hasil belajar fisika siswa yang di ajarkan mengunakan model pembelajaran Discoveri Learning Lebih tinggi dari nilai rata-rata hasil belajar yang digunakan guru mengunakan model belajar Tradisional.Berdasarkan perhitungan Uji-t kelas Ekperimen diperoleh hasil nilainya Sig(2-tailed) (0,000) yang bearti lebih kecil dari yang artinya Sig (2-tailed) (0,000) < (0,5) atau sama dengan > dimana 11,089 dan 2.059 maka diterima, jadi hasil pengujian Hipotesis dapat disampaikan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Discovery Learning terhadap hasil belajar fisika materi getaran harmonis sederhana kelas X MIPA 5 di SMAN 2 Sungai Penuh.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jer

Publisher

Subject

Humanities Education Other

Description

EDU RESEARCH : Jurnal Penelitian Pendidikan merupakan jurnal yang diterbitkan oleh IICLS (Indonesian Institute for Corporate Learning and Studies), dan sebagai sarana publikasi hasil penelitian serta sharing perkembangan ilmu pengetahuan. Jurnal ini memuat artikel yang belum pernah dipublikasikan ...