Dalton : Jurnal Pendidikan Kimia dan Ilmu Kimia
Vol 5, No 2 (2022): (November) Dalton : Jurnal Pendidikan Kimia dan Ilmu Kimia

PERBEDAAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DAN DISCOVERY LEARNING PADA MATERI HUKUM DASAR KIMIA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI SMAN 1 SUWAWA

Nur'afni Suaib (Universitas Negeri Gorontalo)
Mardjan Paputungan (Universitas Negeri Gorontalo)
Hendri Iyabu (Universitas Negeri Gorontalo)
Ishka Isa (Universitas Negeri Gorontalo)
Erni Mohamad (Universitas Negeri Gorontalo)
Wiwin Rewini Kunusa (Universitas Negeri Gorontalo)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning dan Discovery Learning pada pokok bahasan Hukum Dasar Kimia di SMA Negeri 1 Suwawa. Metode penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Jenis penelitian ini termasuk quasi eksperimen (eksperimen semu). Desain yang digunakan adalah Pretest Posttest Non-Equivalent Group Design. Populasi penelitian adalah seluruh peserta didik kelas X IPA dengan sampel penelitian adalah X IPA 1 dan X IPA 2. Untuk mengetahui perbedaan model pembelajaran Problem Based Learning dan Discovery Learning terhadap hasil belajar siswa pada materi Hukum Dasar Kimia penulis memberikan tes dalam bentuk pilihan ganda sebanyak 10 soal dan essay sebanyak 5 soal yang telah diuji validitasnya. Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan uji t. Dari hasil pengujian hipotesis diperoleh nilai thitung = 4.38 > ttabel = 1.67722 yang dimana H0 ditolak dan Ha diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan model pembelajaran Problem Based Learning dan Discovery Learning pada materi Hukum Dasar Kimia terhadap hasil belajar siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

daltonjurnal

Publisher

Subject

Chemistry Education

Description

Merupakan jurnal dalam bidang pendidikan kimia dan ilmu kimia di program studi pendidikan Kimia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Kalimantan MAB, diterbitkan oleh UPT Publikasi dan Pengelolaan Jurnal, terbit setiap mei dan November (e-issn: 2621-3060). Pada bidang ilmu ...