Dikmas: Jurnal Pendidikan Masyarakat dan Pengabdian
Vol 2, No 4 (2022): December

Penyuluhan Tentang Financial Technology Di Desa Batu Putuk, Kecamatan Teluk Betung Barat

Ade Sandra Dewi (Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai)
M. Harviend Gilang (Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai)
Septa Riyadi (Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai)
Ani Pujiati (Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai)
Yunita Mauliana (Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2022

Abstract

Secara geografis Desa Batu Putuk merupakan desa yang termasuk dalam Kecamatan Teluk Betung Barat dan memiliki topografi wilayah berupa daratan. Secara astronomis Desa Batu Putuk terletak pada posisi 105o 16’23” BT – 105o 21’10”BT dan 5o25’45” LS – 5o 26’47” LS. Dari keberagaman mata pencaharian masyarakat Desa Batu Putuk yaitu petani, peternak madu, buruh harian, dan bekerja di sektor pariwisata yang berada di Desa Batu Putuk, menimbulkan masalah ekonomi yang dialami oleh masyarakat Desa Batu Putuk untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Keterbatasan penghasilan masyarakat Desa Batu Putuk dan tingginya biaya hidup di Kota Bandar Lampung menyebabkan masyarakat membutuhkan pinjaman dana . Maraknya pinjaman online (pinjol) dengan syarat yang relatif mudah menjadi daya tarik bagi masyarakat desa termasuk Desa Batu Putuk untuk mengajukan pinjaman online. Pinjaman online (pinjol) Illegal memperdaya masyarakat dengan persyaratan yang mudah sehingga masyarakat menjadi kurang peka terhadap bunga pinjaman yang sangat tinggi yang dikenakan oleh Pinjol Illegal. Berdasarkan situasi diatas, tim Pengabdian dari Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai mengadakan kegiatan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dengan topik Penyuluhan tentang Financial Technology di Desa Batu Putuk, Kecamatan Teluk Betung Barat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

dikmas

Publisher

Subject

Education

Description

Dikmas: Jurnal Pendidikan Masyarakat dan Pengabdian is a journal managed by Master Program in Nonformal Education Post Graduate Program Gorontalo State University. This journal contains articles of community service with the scope of Training and Marketing that are utilized for community ...