Lingkungan merupakan salah satu komponen penting bagi kelangsungan hidup makhluk hidup. Manusia sebagai makhluk yang berakal dan berpikir mempunyai tanggungjawab terhadap kelestarian lingkungan. Kesadaran terhadap lingkungan yang tinggi menandakan bahwa manusia tersebut melek ekologi (ecoliteracy). Salah satu cara yang harus dilakukan agar manusia melek ekologi yaitu dengan adanya penanaman tanaman apotek hidup di setiap rumah. Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan untuk melihat peningkatan ecoliteracy masayarakat setelah adanya kegiatan penanaman apotek hidup. Berdasarkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dapat disimpulkan bahwa ecoliteracy masyarakat meningkat dengan adanya kegiatan apotek hidup. Kegiatan tersebut menjadikan masyarakat melakukan kegiatan menjaga lingkungan dimulai dari diri sendiri dan dari sekarang.
Copyrights © 2022