Jurnal Pendidikan dan Konseling
Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling: Special Issue (General)

Strategi Pembiasaan Bahasa Indonesia Dengan Pendekatan Konstektual Di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Ulum Probolinggo

Lailatul Izzah (STAI MUHAMMADIYAH PROBOLINGGO)
Yulina Fadilah (STAI MUHAMMADIYAH PROBOLINGGO)
Devy Habibi Muhammad (STAI MUHAMMADIYAH PROBOLINGGO)



Article Info

Publish Date
19 Dec 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui strategi pembiasaan bahasa indonesia dengan pendekatan konstektual di madrasah ibtidaiyah nurul ulum probolinggo. Di Madrasah Ibitidaiyah Nurul Ulum desa kerpangan selatan kecamatan leces kabupaten probolinggo masih sulit menerapkannya karena terbiasanya dan nyaman peserta didik berkomunikasi dengan bahasa daerah kesehariannya (bahasa madura), kurang nya perhatian dan dukungan dari orang-orang terdekat mereka akan pentingnya bahasa Indonesia yang menjadi satu-satunya alat komunikasi pemersatu bangsa Indonesia, terkadang peserta didik mau berbicara bahasa indonesia, tetapi masih bercampuran bahasa Indonesia dan bahasa keseharian mereka, sehingga membuat mereka merasa takut dan malu untuk berbicara bahasa Indonesia dengan baik dan benar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang berupa deskriptif, dimana kejadiannya tersebut terjadi secara real ,sehingga bisa mengetahui permasalahan yang ada di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Ulum. Hasil penelitian ini menggunakan tujuh komponen diantaranya: kontrutivisme, bertanya, menemukan, masyarakat belajar, pemodelan, refleksi, dan penilain sebenarnya. dengan menggunakan pendekatan konstektual  disini masih mengalami hambatan-hambatan seperti susahnya beradapatasi karena perbedaan bahasa antara buku ajar yang digunakan dengan bahasa keseharian peserta didik, pembiasaan penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar, mengayomi peserta didik agar mau untuk pembiasaan penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar di lingkungan sekolah, pendidik harus melakukan pendampingan secara bertahap.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpdk

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan ...