Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; 1) Perencanaan Gugus Kendali Mutu (GKM) dalam meningkatkan kompetensi profesional guru. 2) Pelaksanaan manajemen GKM dalam meningkatkan kompetensi profesional guru. 3) Evaluasi manajemen GKM dalam meningkatkan kompetensi profesional guru. 4) Hambatan manajemen GKM dalam meningkatkan kompetensi profesional guru. 5) Solusi manajemen GKM dalam meningkatkan kompetensi profesional guru. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu kualitatif deskriptif dengan studi kasus MTsN 2 Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah. Hasil penelitian ini menemukan bahwa manajemen GKM dalam meningkatkan kompetensi profesional guru MTsN 2 Kota Palangka Raya telah berjalan sesuai dengan tujuan dalam meningkatkan kompetensi diri menjadi guru profesional dengan memiliki kemampuan struktur, konsep dan pola pikir keilmuan yang mendukung dan mampu membimbing peserta didik menjadi Siswa yang unggul melalui meningkatnya mutu pembelajaran.
Copyrights © 2023