Student Journal of Educational Management
VOLUME 2 NOMOR 2 DESEMBER 2022

Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah Dalam Mengembangkan Organisasi Sekolah

Kadir, Hariyanto (Unknown)
Lamatenggo, Nina (Unknown)
Sulkifly, Sulkifly (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, (1) Untuk mengetahui bagaimana pengembangan sumber daya manusia, (2) bagaimana proses yang di lakukan dalam melayani pelanggan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Informan dalam penelitain ini berjumlah 5 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi. Dokumentasi dalam penelitian ini berupa gambar saat melakukan wawancara, struktur organisasi, visi misi sekolah, prestasi peserta didik, program kegiatan. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan.hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1 Pengembangan sumber daya manusia di SMK Negeri 1 Dungaliyo, selaku manajerial kepala sekolah selalu memberikan kesempatan kepada guru untuk mengikuti pelatihan baik dukungan dari segi biaya maupun motivasi, kepala sekolah melakukan supervisi dalam pembelajaran untuk menilai kompetnsi mengajar guru dan masalah yang dialami guru dalam pembelajaran, kemudian kepala sekolah melakukan beberapa upaya dalam mengahsilkan lulusan yang mampu bersaing di dunia indistri dan kerja yaitu dengan melaksanakan program prakerin atau magang dan ujian kompetensi. (2) Proses yang dilakukan dalam melayani pelanggan di SMK Negeri 1 Dungaliyo, selaku manajerial kepala sekolah melakukan penjaminan kualitas untuk kebutuhan siswa dalam proses pendidikan dengan memberikan kesempatan kepada guru untuk mengikuti pelatihan serta pemenuhan kebutuhan siswa dalam proses pembelajaran. Kemudian kepala sekolah melakukan penilaian tingkat kepuasan pelanggan dengan melihat bertambahnya jumlah siswa ditiap tahun – tahun mendatang. Selaku manajerial sekolah, kepala sekolah percaya bahwa dengan bertambahnya jumlah siswa menandakan bahwa pelayanan yang diberikan pihak sekolah sudah optimal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

SJEM

Publisher

Subject

Education

Description

The aims of this Stdent Journal of Educational Management is to provide a venue for academicians, researchers and practitioners for publishing the original research articles or review articles. The scope of the articles published in this journal deal with a broad range of topics, including: ...