MUNTAZAM: JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM
Vol 4 No 01 (2023): MUNTAZAM Vol. 4 No.1 Tahun 2023

STRATEGI KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PRESTASI EKSTRAKURIKULER DI SMP ANGKASA MARGAHAYU KABUPATEN BANDUNG

Deti Rostini (Universitas Islam Nusantara Bandung)
Kakay Karyana (Universitas Islam Nusantara Bandung)
Prisna Defauzi (Universitas Islam Nusantara Bandung)
Ahadiat (Universitas Islam Nusantara Bandung)
Sri Haryani (Universitas Islam Nusantara Bandung)
Narti Nurlaela (Universitas Islam Nusantara Bandung)



Article Info

Publish Date
23 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan mendeskripsikan strategi yang dilakukan kepala sekolah dalam mengembangkan sistem manajemen kegiatan ekstrakurikuler di SMP Angkasa Margahyu Kabupaten Bandung Dengan sub fokus meliputi : (1) perencanaan strategi kepala sekolah, (2) pelaksanaan strategi kepala sekolah (3) implikasi dari strategi kepala sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif. Sedangkan jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Data-data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang terkumpul dari teknik tersebut dianalisis dengan menggunakan reduksi data, penyajian data dan verifikasi data, keabsahan data diperoleh dengan menggunakan triangulasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi kepala sekolah telah menggunakan prinsip- prinsip dari sistem manajemen. Adapun prinsip yang dimaksud yaitu perbaikan terus menerus dan berkelanjutan, fokus pada kegiatan dan keterlibatan total. Adapun indikatornya yaitu berkaitan dengan perbaikan terus menerus meliputi perbaikan kualitas dan kompetensi. Kata Kunci: Strategi; Prestasi, EkstaKurikuler

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

muntazam

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Muntazam : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Agama Islam Universitas Singaperbangsa Karawang. Jurnal Muntazam berfokus pada pengembangan studi manajemen pendidikan Islam yang dilakukan melalui riset pustaka dan riset lapangan.  Ini ...