Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan
Vol. 7 No. 2b (2022): Juni

Strategi Guru Menghadapi Transformasi Digital

Sri Listiyoningsih (Universitas Ahmad Dahlan)
Dian Hidayati (Universitas Ahmad Dahlan)
Yuni Winarti (Universitas Ahmad Dahlan)



Article Info

Publish Date
26 May 2022

Abstract

Pendidikan di era 4.0 sangat menuntut semua sumber daya yang bergerak di dunia pendidikan terutama para guru harus segera sigap beradaptasi terhadap kondisi tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi guru dalam menghadapi transformasi digital di era pendidikan 4.0 mengingat pentingnya peran pendidik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di SD Muhammadiyah Prambanan Sleman dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi guru dalam menghadapi transformasi digital sudah bagus dan melalui penerapan yang efektif dalam pembelajaran. Strategi yang dilakukan melalui pelatihan teknologi pembelajaran dengan narasumber ahli IT dari Universitas Ahmad Dahlan dan teman sejawat tentang Google Class Room, Zoom, Google Meet, Sway, Canva, edit Video. Semangat diri (self motivation) dan pandangan terhadap diri sendiri (self esteem) menjadikan strategi yang dilakukan dalam menghadapi transformasi digital berjalan dengan baik. Dukungan sekolah tentang sarana prasarana IT sangat membantu dalam pelaksanaan upaya yang dilakukan oleh guru. Strategi yang dilakukan, hasilnya sudah diimplementasikan dalam proses pembelajaran kepada siswa. Hambatan dalam menghadapi dalam strategi ini yaitu masalah koneksi internet yang kurang mendukung. Strategi utama yang harus dilakukan menyangkut kemampuan sumber daya manusia dan sarana prasarana yang dimiliki harus disesuaikan dengan perubahan kebutuhan yang terjadi. Teknologi digital sebagai strategi yang harus dipersiapkan dengan baik agar transformasi digital berjalan dengan lancar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jipp

Publisher

Subject

Education

Description

JIPP (Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan) (ISSN Print 2502-7069 and ISSN Online 2620-8326) is a peer-reviewed journal published biannually by Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) University of Mataram, Mataram, Lombok, Indonesia. The journal publishes research and conceptual articles in the ...