ABSTRAK Perawat Sahabat Keluarga (PerSaga) adalah program pengabdian masyarakat sekaligus menjadi metode pembelajaran yang menjadikan keluarga sebagai mitra pelaksana kegiatan. Dalam program ini mahasiswa bersama dosen melakukan pemdampingan pada keluarga yang telah bersedia menjad mitra dan menjadi keluarga binaan. Keluarga akan di berikan edukasi hingga pelayanan kuratif dasar sesuai dengan permasalah kesehatan yang di hadapi dalam batas-batas kewenangan pemberian pelayanan. Memberikan sosialisasi terlebih dahulu ke mahasiswa sebagai pelaksana atau TIM yang akan terlibat dalam program abdimas serta maping lokasi yang akan menjadi sasaran keluarga binaan. Program atau kegiatan yang diberikan menyesuaikan dengan hasil pengkajian yang didapat oleh mahasiswa sebagai TIM. Kemudian akan dilakukan evaluasi dari kegiatan serta akan dilakukan follow up kegiatan. Beberapa permasalahan yang telah ditemukan meliputi PHBS dalam rumah tangga yang kurang, dan kasus kesehatan baik penyakit menular dan tidak menular. Adapun beberapa program yang telah direncanakan untuk menangani masalah yang tengah dihadapi oleh keluarga diantaranya melaksanakan implementasi pencegahan promotif dan preventif. Untuk mendukung keberhasilan program serta kesesuaian dengan tujuan penguatan fungsi perawatan kesehatan keluarga dalam mengintegrasikan mata kuliah, beberapa teori keperawatan yang gunakan yaitu Freadman, Florence Nightingle, Dorothe Oream, Calista Roy. Program keluarga binaan merupakan salah satu trobosan dalam membantu meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Bojonegoro. Terbukti pada keluarga binaan yang berada di Desa Sumberagung, terdiri dari Dusun Glonggong dan Dusun Parengan. Mereka memiliki peluang yang sangat besar untuk meningkatkan derjat kesehatannya. Kata Kunci : Perawat Sahabat Keluarga, Teori Keperawatan, Desa Binaan
Copyrights © 2020