Jurnal Pendidikan Islam Al-Affan
Vol. 7 No. 2 (2021): Jurnal Pendidikan Islam Al-Affan

Problematika Pernikahan Dini dan Pengaruhnya Terhadap Persepsi Masyarakat di Desa Padang Beriang Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan

Ani Jayanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2021

Abstract

Jurnal ini ditulis oleh Ani Jayanti dengan judul “Problematika Pernikahan Dini dan Pengaruhnya terhadap Persepsi Masyarakat di Desa Padang Beriang Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan”. Perkawinan atau pernikahan itu dianjurkan dengan mengacu pada syarat ketentuan yang dituntut oleh hukum perkawinan secara Islam.Agama Islam telah memberikan petunjuk yang lengkap dan rinci terhadap persoalan pernikahan. Mulai dari anjuran menikah, cara memilih pasangan yang ideal, melakukan peminangan (khitbah), bagaimana mendidik anak, serta memberikan jalan keluar jika terjadi kemelut dalam rumah tangga, sampai dalam proses memberi nafkah (nafaqah) dan harta waris, semua diatur oleh Islam secara rinci, detail dan gamblang. Permasalahan penelitian ini dirumuskan dalam bentuk rumusan masalah deskriptif yaitu: Bagaimana persepsi masyarakat terhadap pernikahan dini di desa Padang Beriang Kecamatan Pino Raya?. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya pernikahan dini pada remaja di Desa Padang Beriang Kecamatan Pino Raya. jenis penelitian kualitatif dengan tehnik penelitian observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah faktor utama penyebab pernikahan dini remaja di Desa Padang Beriang yaitu dipengaruhi oleh pemanfaatan alat komunikasi handphone canggih yang memiliki fitur-fitur yang memberikan keleluasaan bagi remaja men-downloadberbagai konten-konten berbahaya dan tak mendidik yang merusak moralitas remaja, pengawasan orang tua yang kurang maksimal yang dikarenakan orang tua selaku kepala keluarga secara bersama-sama sibuk dengan pekerjaan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpia

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Islam Al-Affan invites scholars, researchers, and students to contribute the result of their studies and researches in the areas related to Education, which covers textual and fieldwork investigation with various perspectives of Islamic Education, Education Policy, Learning ...