Kekurangan gizi dalam rentang waktu yang lama akan menyebabkan ibu hamil mengalami kondisi yang berbahaya bagi status gizi yang disebut Kekurangan Energi Kronik. Kurangnya pengetahuan mempengaruhi jumlah makanan yang dikonsumsi, sehingga menyebabkan kebutuhan gizi tidak terpenuhi selama kehamilan. Tujuan penelitian untuk mengetahui peningkatan pengetahuan ibu hamil melalui edukasi gizi dan penyusunan menu. Media yang digunakan adalah Kalender Susunan Menu Terpadu ibu hamil KEK (STERIL KEK), buku resep, poster. Evaluasi keberhasilan edukasi dengan mengisi kuesioner pre-post-test sebelum dan sesudah edukasi. Berdasarkan hasil evaluasi dengan pengisian kuesioner pre-post test menunjukkan sebanyak 83,33% responden mengalami peningkatan pengetahuan. Sedangkan 16,67% responden mengalami peningkatan pengetahuan dengan kategori cukup. Kesimpulan dalam penelitian ini terdapat peningkatan pengetahuan responden setelah diberikan edukasi gizi.
Copyrights © 2022