Jurnal Riset Industri
Vol 5, No 2 (2011): Penelitian Untuk Meningkatkan Daya Saing Industri

KUALITAS KOMPOSIT SERBUK SABUT KELAPA DENGAN MATRIK SAMPAH STYROFOAM PADA BERBAGAI JENIS COMPATIBILIZER

Nurhajati, Dwi Wahini ( Balai Besar Kulit, Karet dan Plastik)
Indrajati, Ihda Novia ( Balai Besar Kulit, Karet dan Plastik)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2011

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh jenis compatibilizer terhadap kualitas komposit serbuk sabut kelapa dengan matrik sampah styrofoam. Compatibilizer yang digunakan adalah maleat anhidrida, asam stearat dan asam akrilat. Komposit dibuat menggunakan mesin Laboplastomill.  Komposit yang dihasilkan dilakukan pengujian terhadap kondisi morfologi komposit, karakterisasi  gugus fungsi, dan sifat fisis. Hasil uji morfologi komposit dengan scanning electron microscopy (SEM) menunjukkan telah terbentuk campuran yang homogen antara  serbuk  sabut  kelapa  dan  sampah  styrofoam,  dan  hasil  terbaik  ditunjukkan  oleh  komposit  dengan compatibilizer maleat anhidrida. Karakterisasi gugus fungsi melalui FTIR menunjukkan munculnya puncak barupada transmitansi 1728 cm-1  yang dibentuk dari reaksi esterifikasi dari gugus OH dalam serbuk sabut kelapa. Komposit  dengan  compatibilizer  maleat  anhidrid  menunjukkan  sifat  fisis  terbaik  yaitu  berat  jenis1,2  g/cm3, kekerasan 88 Shore D, kuat tarik  97,27 kg/cm2, perpanjangan putus 6,37%, stabilitas dimensi untuk panjang0,08%, dan lebar 0,1%.Kata kunci: Komposit, serbuk sabut kelapa, sampah styrofoam, jenis compatibilizer 

Copyrights © 2011






Journal Info

Abbrev

JRI

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Journal of Industrial Research is a periodic scientific media to publish the results of research, study, review, and scientific review of industrial areas that have never been published that is not in the process of evaluating and has been approved by the others (if any) published three times a year ...