Jurnal Kependidikan Islam
Vol. 13 No. 1 (2023): Februari

Peningkatan Pemahaman Satuan Pendidikan dalam Pengisian IASP melalui Sosialisasi BAN S/M Jawa Timur

Ahmad Fauzi (UIN Sunan Ampel Surabaya)
Windhi Candra (UIN Sunan Ampel Surabaya)
Rista Dwi Jayanti (UIN Sunan Ampel Surabaya)



Article Info

Publish Date
15 Feb 2023

Abstract

Instrumen Akreditasi Satuan Pendidikan 2020 (IASP-2020) merubah pola evaluasi akreditasi yang awalnya berbasis administrasi menjadi berbasis kinerja. IASP 2020 berfokus pada pengukuran Mutu Lulusan, Proses Pembelajaran,Mutu Guru, dan Komponen Manajemen Sekolah/Madrasah. Sosialisasi IASP diperlukan untuk dapat memberikan pemahaman kepada warga sekolah tentang materi atau substansi yang harus dipenuhi dalam pelaksanaan akreditasi yang menggunakan IASP 2020. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kegiatan sosialisasi IASP-2020 oleh BAN S/M Jawa Timur. Sosialisasi Instrumen akreditasi ini yang telah dilakukan oleh Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah dengan tema yaitu “Reformasi Sistem Akreditasi, Tingkatkan Mutu Pendidikan”. Metode yang digunakan oleh peneliti adalah metode penelitian deskriptif kualitatif, studi literatur, dengan penggalian datanya menggunakan metode observasi,wawancara, dan dokumentasi. Hasil yang diharapkan oleh BAN S/M setelah dilakukannya kegiatan sosialisasi IASP-2020 yaitu semua pihak satuan Pendidikan dapat memahami bagaimana pengisian instrument akreditasi satuan Pendidikan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JKPI

Publisher

Subject

Religion Humanities Education

Description

Jurnal Kependidikan Islam is a double-blind reviewed academic journal published by Department of Manajemen Pendidikan Islam, UIN Sunan Ampel Surabaya. Jurnal Kependidikan Islam published be-annual, February and August. It concern in the development of Islamic education, conceptual innovation or ...