Jurnal Abdimas Berdaya : Jurnal Pembelajaran, Pemberdayaan dan Pengabdian Masyarakat
Vol 6, No 1 (2023): Jurnal Abdimas Berdaya

Sosialisasi Pemanfaatan Komposit Dalam Perkeretaapian Sebagai Upaya Pengembangan Bahan Ajar Mata Pelajaran IPA Berbasis STEM di MA Tri Bhakti Madiun

Nurul Fitria Apriliani (Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun)
Armyta Puspitasari (Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun)
Arinda Leliana (Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun)
Septiana Widi Astuti (Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun)
Nur Qomariyah Nawafilah (Universitas Islam Lamongan)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2023

Abstract

Berkembangnya jaman memerlukan SDM yang unggul termasuk dalam penguasaan IPTEK.  Dalam hal tersebut, pembelajaran sains  atau Ilmu Pengetahuan Alam berperan dalam mendorong peserta didik agar mamp8u berpikir kritis, kreatif, logis dan inisiatif dalam menghadapi perkembangan teknologi dalam kehidupan sehari-hari. Kurikulum pendidikan terbaru mendorong pembelajaran IPA harus bersifat kontekstual yang artinya menerapkan pendekatan yang sesuai dengan karakteristik sains. Pembentukan karakter ini dapat dibangun dengan metode pembelajaran dengan pendekatan STEM (Science, Technology, Engineering dan Mathematics) dengan mengangkat tema tertentu. Material-material baru dalam teknologi seperti komposit dapat diambil sebagai contoh aplikasi dalam pembelajaran IPA sehingga peserta didik tidak hanya terkotak pada materi-materi pembelajaran berupa konsep tetapi mengetahui terkait aplikasi dan kaitan materi-materi dengan teknologi. Pengabdian kepada masyarakat dilakukan di MA Tri Bhakti  dengan sasaran  guru-guru mata pelajaran IPA dengan  kegiatan sosialisasi material komposit dan aplikasinya khususnya dalam bidang perkeretaapian, sehingga diharapkan dapat menambah referensi  guru dalam mengembangkan bahan ajar IPA  seperti dalam pembelajaran tematik. Hasil evaluasi dari pre-test dan post-test memberikan informasi bahwa terdapat peningkatan pemahaman atau pengetahuan peserta sosialisasi terhadap komposit sebesar  62,7 %.

Copyrights © 2023