KEK merupakan salah satu masalah gizi yang sering dan masih banyak dialami oleh remaja putri. Remaja putri cenderung mudah terpengaruh oleh lingkungan sekitar sehingga memiliki gaya hidup tidak baik yang merugikan kesehatan tubuhnya. Rendahnya pengetahuan pada remaja putri menjadi penyebab mudahnya seorang remaja putri terpengaruh lingkungan sekitar. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan edukasi terkait KEK pada remaja putri. Kegiatan ini dilakukan dengan metode penyuluhan secara online menggunakan media video kepada 23 siswi SMK Mutiara 17 Agustus. Sebagai evaluasi dilakukan pre dan post test selama kegiatan berlangsung. Hasil edukasi menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan terkait KEK sebesar 28 poin. Agar peningkatan kesehatan dan gizi remaja menjadi lebih baik, perlu dilakukan edukasi gizi menggunakan media yang menarik pada remaja putri secara komprehensif dan berkesinambungan
Copyrights © 2023