Jurtik STMIK Bandung
Vol 6 No 1 (2017): JURTIK : Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi

SISTEM PAKAR TES PSIKOLOGI ONLINE CUSTOM DAN MULTI VARIABEL TES

Mahendri Winata (Unknown)
Mina Ismu Rahayu (Unknown)
Murlinah Murlinah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2017

Abstract

Sistem pakar merupakan sistem yang memperoleh fakta-fakta pengetahuan dari seorang ahli, dan disimpan dalam suatu basis pengetahuan. Basis pengetahuan pada sistem pakar harus bersifat dinamis, yang berarti basis pengetahuan tersebut dapat berubah seiring berjalannya waktu sehingga harus dapat dilakukan pembaharuan, seperti penambahan, penghapusan, maupun perubahan terhadap data yang sudah disimpan sebelumnya. SIPSIKO digunakan sebagai alat tes psikologi. Aplikasi ini merupakan suatu sistem pakar yang dapat melakukan pemecahan masalah. Sistem seperti ini dapat menggantikan peran seorang ahli, yaitu dapat menganalisa dan dapat menyimpulkan karakter seseorang. Penentuan keputusan dilakukan dengan cara kuesioner. Kuesioner ini terdiri dari serangkaian pertanyaan beserta jawabannya. Setiap poin dari jawaban akan dinilai sesuai dengan variabel yang terkandung dari jawaban tersebut..

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JurnalTI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Education Engineering Library & Information Science

Description

karya ilmiah akademis dan professional yang senantiasa memiliki komitmen untuk mengembangkan teknologi informasi dan komunikasi baik dalam tataran praktis maupun teoritis, Bidang penelitian yang dapat di publish : Kecerdasan Buatan Aplikasi IT untuk Masyarakat Algoritma Microcontroller dan IOT Data ...