Bahtera Indonesia; Jurnal Penelitian Bahasa dan Sastra Indonesia
Jurnal Penelitian Bahasa dan Sastra Indonesia

ANALISIS SIKAP BERBAHASA INDONESIA PADA MAHASISWA SERTA PEMBINAANNYA MELALUI POSTINGAN AKUN FACEBOOK IVAN LANIN

Siti Patimah (Unknown)
Titi Rachmawati (Unknown)
Maspuroh, Uah (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2023

Abstract

Banyaknya penggunaan bahasa asing dan minimnya akomodasi dalam pengelolaan sikap bahasa pada kegiatan perkuliahan dapat menjadikan mahasiswa lebih familier dengan pemakaian bahasa asing, yang dapat menyebabkan terkikisnya rasa kebanggaan dan kesetiaan mahasiswa terhadap pemakaian bahasa Indonesia di ruang publik. Dengan begitu, tujuan penelitian ini ialah mengetahui sikap berbahasa Indonesia yang dimiliki oleh mahasiswa, serta mengetahui upaya pembinaan bahasa Indonesia yang dapat dilakukan melalui postingan di akun facebook Ivan Lanin. Metode yang dipakai ialah metode deskriptif serta analisis data kualitatif. Teknik pengumpulan data ysng digunakan adalah kuesioner dan studi pustaka. Hasil penelitian ini, dari 56 sampel mahasiswa yang telah mengisi kuesioner, didapatkan persentasi sekitar 92% mahasiswa merasa penting dalam memakai bahasa Indonesia, bangga pada bahasa Indonesia, dan sadar terhadap kaidah bahasa Indonesia dalam berkomunikasi. Dari 8% mahasiswa, masih belum bisa menerapkan sikap positif dalam pemakaian bahasa Indonesia. Dengan demikian, kesimpulan yang diperoleh ialah mahasiswa sudah banyak yang menyadari pentingnya penggnaan bahasa Indonesia. Upaya dalam pengembangan bahasa Indonesia dapat dilakukan dengan membaca postingan-postingan pada akun facebook Ivan Lanin.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

BI

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Bahtera Indonesia adalah jurnal yang ditebritkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Univesitas Wiralodra (Unwir) Indramayu. Jurnal ini merupakan wadah informasi mengenai kebahasaan dan kesusastraan yang memuat hasil penelitian ...