PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol 6, No 1 (2019): PEDADIDAKTIKA

Pengaruh Model Mind Mapping Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Mengenal Ekspor Dan Impor Di Indonesia

Suci Wening Nastiti (Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Tasikmlaya)
Hodidjah Hodidjah (Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Tasikmalaya)
Ahmad Mulyadiprana (Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Tasikmalaya)



Article Info

Publish Date
11 Mar 2019

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil studi pendahuluan yang peneliti lakukan melalui wawancara dengan guru kelas VI yang menyatakan bahwa proses pembelajaran khususnya dalam mata pelajaran IPS masih terdapat berbagai masalah diantaranya siswa cenderung pasif dan siswa susah diajak untuk mengajukan pertanyaan, siswa hanya diam dan hanya mendengarkan materi pembelajaran yang disampaikan oleh guru. Selain itu, siswa juga menganggap bahwa bidang studi IPS kurang menarik bahkan cenderung membosankan karena guru memberi materi pembelajaran hanya dengan menggunakan metode ceramah dan penugasan tanpa ada variasi lain. Untuk mengatasi masalah tersebut, peneliti memilih model mind mapping berdasarkan studi pustaka yang telah dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model mind mapping terhadap hasil belajar siswa kelas VI SDN 1 Nagarasari Kota Tasikmalaya. Metode penelitian ini adalah kuasi eksperimen dengan menggunakan desain penelitian yaitu nonequivalent control group design. populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VI SDN 1 Nagarasari serta sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas VI B sebagai kelompok eksperimen dan siswa kelas VI C sebagai kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan observasi dan tes, adapun instrumen yang digunakan adalah lembar observasi dan soal berupa pilihan ganda. Analisis data kuantitatif menggunakan Microsoft Excel 2013, Anates V.4 dan program SPSS 16.0. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh informasi bahwa model mind mapping berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan model mind mapping dibandingkan dengan kelas yang tanpa menggunakan model mind mapping.

Copyrights © 2019