Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 7 No 1: Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 7 Nomor 1 Tahun 2023

Eksplorasi Payung Geulis Tasikmalaya Dengan Konsep Etnomatematika Berbantuan Aplikasi Geogebra

Rahman, Sidiq Aulia (Unknown)
Sundhari, Rachma (Unknown)
Ramanda, Ramanda (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2023

Abstract

Etnomatematika merupakan kolerasi antara matematika dengan budaya. Pada kenyataannya pembelajaran matematika dengan mengaitkan unsur budaya didalamnya masih terasa minim, bahkan pendidik masih kesulitan dalam mengimplementasikannya. Padahal disisi lain etnomatematika dapat memudahkan siswa dalam memahami materi dan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran karena menggunakan budaya daerah yang erat kaitannya dengan kehidupan sehari-hari peserta didik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji konsep-konsep matematika pada kerajinan tangan Payung Geulis sebagai sumber belajar bagi pendidik maupun peserta didik. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan prosedur pengumpulan data melalui studi pustaka. Penelitian ini dilaksanakan selama perkuliahan Geometri Transformasi, terhitung mulai dari bulan Februari sampai dengan bulan Juli 2022. Objek penelitian adalah Payung Geulis Tasikmalaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Eksplorasi Payung Geulis Tasikmalaya Dengan Konsep Entomatematika Berbantuan Aplikasi Geogebra, ditemukan konsep-konsep matematika pada kerajinan tangan Payung Geulis yang dapat dijadikan sumber belajar bagi pendidik maupun peserta didik khusunya pada materi bangun datar, bangun ruang, dan geometri tansformasi yakni refleksi dan rotasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cendekia

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika is a journal on mathematics Education. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika (JC) is under the auspices of the Faculty of Education, Mathematics Education Program of the Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: ...