Pendidikan adalah kunci keberhasilan dalam membangun sebuah peradaban. Peradaban yang sebenarnya akan membawa kebahagiaan hakiki adalah peradaban yang sejalan dengan tuntunan Sang Pencipta. Hal ini sejalan dengan sila pertama Pancasila. Ini berati pendidikan Islam termasuk aspek strategis untuk kesuksesan pembangunan Indonesia yang mayoritas penduduknya muslim. Perencanaan yang matang di seluruh aspek pendidikan sangat diperlukan. Salah satu hal yang mendasar adalah metode perencanaan pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi pustaka. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa metode perencanaan pendidikan Islam yang dapat diekstrak dari Q.S. Al-Kahfi meliputi metode al binaaiyyah, belajar kelompok, demonstrasi, ceramah dan dialog, serta analisis.
Copyrights © 2023