Musamus Journal of Public Administration
Vol 5 No 2 (2023): Musamus Journal of Public Administration: Volume 5, Nomor 2

Analisis Determinan Kualitas Pelayanan e-KTP dan Kinerja Pegawai Terhadap Kepuasan Masyarakat di Kecamatan Bontoala Kota Makassar

Sitti Rahmawati Arfah (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Riskasari Riskasari (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Indri Apriani Nur (Universitas Muhammadiyah Makassar)



Article Info

Publish Date
01 May 2023

Abstract

Kepuasan masyarakat merupakan variabel penting yang relevan untuk dibahas, mengingat sebagai penyelenggara pelayanan publik baik di level kementerian/lembaga dan pemerintah daerah dituntut meningkatkan kualitas pelayanan publik dan kinerja pegawai secara berkala sesuai dengan perkembangan waktu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan e-KTP dan kinerja pegawai terhadap kepuasan masyarakat secara parsial dan simultan. Metode penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian survey dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian adalah 59 responden masyarakat pengguna layanan e-KTP di Kecamatan Bontoala Kota Makassar. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, dokumentasi dan studi literatur. Teknik pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi berganda, uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2). Berdasarkan hasil analisis, kualitas pelayanan e-KTP serta kinerja pegawai terbukti berpengaruh signifikan terhadap kepuasan masyarakat dengan besar pengaruh 58,9%. Temuan ini menjadi rekomendasi penting bagi Kecamatan Bontoala untuk meningkatkan strategi kualitas pelayanan dan kinerja pegawai secara optimal agar masyarakat sebagai pengguna layanan dapat merasakan kepuasan pelayanan e-KTP secara menyeluruh.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

fisip

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Focus and Scope Musamus Journal of public administration (MJPA e-ISSN 2622-917X, p-ISSN 2622-6499) is a peer-reviewed journal published by the Department of administration, Faculty of political science, University of Musamus, Merauke, Papua, Indonesia. MJPA is published twice a year (October and ...