Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023

LOKAKARYA PENINGKATAN KOMPETENSI PROFESIONALITAS BAGI GURU-GURU DI SMP KRISTEN TAABAH KAB MALAKA

Adriana I.S. Sole (Institut Agama Kristen Negeri Kupang)
Christofel Saetban (Institut Agama Kristen Negeri Kupang)
Hemi D. Bara Pa (Institut Agama Kristen Negeri Kupang)
Misael Boineno (Institut Agama Kristen Negeri Kupang)
Donal J. Biaf (Institut Agama Kristen Negeri Kupang)
Dominggus Y. Selan (Institut Agama Kristen Negeri Kupang,)
Nofriana Benu (Institut Agama Kristen Negeri Kupang)
Putra Nggadas (Institut Agama Kristen Negeri Kupang)



Article Info

Publish Date
09 Apr 2023

Abstract

Guru yang profesional dapat dilihat dari kemampuannya dalam merencanakan pembelajaran, melaksanakan proses pembelajaran, dan mengevaluasi pembelajaran. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk melengkapi guru-guru di SMP Kristen Taabah agar dapat mendampingi siswa-siswi SMP Kristen Taabah sebagai anak remaja dalam menjalani masa pubertas, untuk memperlengkapi siswa-siswi agar menjalani masa pubertas dengan sebaiknya dan menjauhi perilaku menyimpang akibat masa pubertas dan untuk memperlengkapi guru-guru dengan materi mendesain media pembelajaran agar guru-guru yang baru selesai pendidikan dan direkrut untuk mengajar di SMP Kristen taabah bisa mendesain media pembelajaran dan mempermudah proses pembelajaran di kelas melalui media yang didesain oleh guru-guru di SMP Kristen taabah. Dalam pelaksana kegiatan ini menggunakan metode ceramah, demonstrasi, tanya jawab dan latihan. Hasil kegiatan yang dilakukan di SMP Kristen Tabaah berdasar hasil evaluasi melalui pengamatan maka kegiatan yang dilakukan berhasil yakni guru-guru memahami apa yang disampaikan dan mampu menerapkannya melalui latihan, anak remaja memahami dan berkomitmen untuk menerapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...