Jurnal Pengelolaan Perkebunan (JPP)
Vol. 4 No. 1 (2023)

Penerapan Metode Digital Untuk Mengukur Indeks Luas Daun Tanaman Sawi Caisim (Brassica Juncae L.)

Nurholis (Universitas Trunojoyo Madura)
Choirul Umam (Universitas Trunojoyo Madura)
Mohammad Syafii (Universitas Trunojoyo Madura)
Erika Nor  Damayanti (Universitas Trunojoyo Madura)
Syaifullah (Universitas Trunojoyo Madura)
Dery  Anugerah Dermawan (Universitas Trunojoyo Madura)
Ach Supyanto (Universitas Trunojoyo Madura)



Article Info

Publish Date
27 Apr 2023

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan luas daun sawi caisim dari beberapa dosis nutrisi menggunakan software ImageJ. Dalam perhitungan luas daun menggunakan objek referensi sebagai perbandingan dalam input nilai luas daun dalam bentuk pixel yang kemudian diubah dalam bentuk centimeter. Setelah itu, citra gambar diubah ke dalam bentuk citra biner (0 dan 1). Kemudian tahap akhirnya dengan memilih gambar daun untuk mengetahui luasannya. Pada penelitian ini proses pengambilan gambar dilakukan dua kali untuk melihat tingat error pada pengambilan pertama dan kedua. Metode pengukuran luas area daun yang diusulkan mendapatkan tingkat akurasi dan presisi yang tinggi sehingga dapat menghemat waktu, tenaga, serta biaya. Pengujian menggunakan ANOVA mendapatkan hasil tidak berbeda nyata sehingga pengambilan gambar sebanyak apapun tidak akan berpengaruh pada perhitungan luas area daun.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Pengelolaan Perkebunan menerima naskah artikel yang berhubungan dengan pengelolaan agroindustri perkebunan meliputi bidang budidaya tanaman, industri pengolahan, perawatan mesin industri dan akuntansi bidang ...