JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 1 (2023): April 2023

Pengembangan Kreativitas Mahasiswa Pengembangan Multimedia Interaktif Berbasis Android sebagai Media Edukasi Ritual Puja Bakti Tantrayana

Riyan Gunawan (Program Studi Pendidikan Keagamaan Buddha, STIAB Jinarakkhita)
Aprilia Anggraini (Program Studi Pendidikan Keagamaan Buddha, STIAB Jinarakkhita)
May Tria Agustina (Program Studi Pendidikan Keagamaan Buddha, STIAB Jinarakkhita)
Juni Suryanadi (Program Studi Pendidikan Keagamaan Buddha, STIAB Jinarakkhita)



Article Info

Publish Date
21 Apr 2023

Abstract

Pemanfaatan teknologi merupakan sesuatu yang sangat penting untuk dilakukan dalam upaya penyebaran ajaran Buddha. Masalah yang sering dihadapi oleh umat Buddha adalah minimnya sumber bacaan untuk diakses sehingga pemahaman mengenai Ritual Puja Bakti khususnya Tantrayana saat ini sangat kurang. Dengan demikian, maka sangat dibutuhkan suatu media untuk memberikan pengetahuan kepada umat Buddha tentang Ritual Puja Bakti Tantrayana yang mudah diakses melalui Handphone berbasis Android. Media pembelajaran interaktif yang telah dikembangkan divalidasi oleh ahli media. metode pelaksanaan pengembangan yang dapat digunakan oleh peneliti dalam membuat produk, namun pada pembahasan ini kami akan membahas mengenai penelitian pengembangan dengan model Borg and Gall. Hasil validasi ahli media terhadap seluruh aspek yang dinilai adalah sebesar 3,72 dengan kategori sangat baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...