Pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan guru-guru matematika tentang pemanfaatan perangkat lunak tinkerplots untuk analisis data eksploratif dalam pembelajaran statistika. Peserta pengabdian adalah perwakilan guru-guru matematika dari 15 SMP/ SMA di Gunung Sari, Lombok Barat. Kegiatan pengabdian ini didasarkan pada kurangnya penggunaan media dalam pembelajaran matematika pada materi statistika. Salah satu media yang dapat digunakan dalam pembelajaran statistika adalah perangkat lunak tinkerplots. Tinkerplots dapat digunakan untuk analisis data eksploratif dan pemodelan. Hasil pengabdian memberikan pengetahuan dan pengalaman baru bagi guru-guru matematika di Gunung Sari, Lombok Barat tentang media yang dapat digunakan dalam pembelajaran statistika.
Copyrights © 2018