Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat
Vol. 3 No. 3 (2020): Agustus

PELATIHAN PERANCANGAN WEBSITE SEKOLAH MENGGUNAKAN ADOBE DREAMWEAVER CS6 PADA SMA HUSNI THAMRIN

Elly Elly (Unknown)
Agustina Desi Ratnasari (Unknown)
Suminar Ariwibowo (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2020

Abstract

Kegiatan pengabdian dilakukan untuk membekali siswa agar mampu menvisualisasi rancangan website sekolah ke dalam bentuk prototype dengan menggunakan tools atau alat bantu desain. Pelatihan perancangan menggunakan konsep user interface dengan langkah-langkah kegiatan seperti pembuatan bahan ajar untuk kegiatan pelatihan, kegiatan instalasi software Adobe Dreamweaver CS6 dan pelaksanaan pelatihan di mana pelatihan dilakukan selama dua hari selama tiga jam. Setelah kegiatan pelatihan, para siswa diberikan kesempatan untuk membangun sebuah website sekolah sesuai kreatifitas mereka masing-maisng dan dipilih dua pemenang dari masing-masing ruang kelas. Di akhir proses pelatihan, para siswa mengisi kuesioner untuk mengukur keberhasilan pelatihan. Hasil rata-rata nilai pretest sebesar 65,17 dan hasil posttest sebesar 93,03 yang menunjukkan peningkatan pemahaman para siswa tentang penggunaan Adobe Dreamweaver CS6 untuk mengembangkan website sekolah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Education Other

Description

PPM ini merupakan wadah publikasi ilmiah di bidang pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh dosen maupun kelompok masyarakat lainnya. Jurnal ini menerima artikel hasil pengabdian maupun pemberdayaan masyarakat pada semua bidang baik pendidikan, seni, sosial budaya, ekonomi, hukum, ...