Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat
Vol. 5 No. 3 (2022): Agustus

PENGKADERAN SUMBER DAYA MANUSIA SEBAGAI PENERUS TENAGA PENDIDIK DI TPA AL-MUHAJIRIN SIDOMULYO

Nadira Fajri (IAIN Palangka Raya)
Muslimah Muslimah (IAIN Palangka Raya)
Nurul Wahdah (IAIN Palangka Raya)
Hamidah Hamidah (IAIN Palangka Raya)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2022

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat bertujuan memberikan pengkaderan dalam bentuk pelatihan bagi remaja untuk menjadi tenaga pendidik yang memiliki kemampuan dalam mengajar dengan baik, dari segi keahliannya dalam bidang mengajar di TPA dan meningkatkan kepercayaan diri menggunakan metode yang menarik serta menyenangkan seperti metode bernyanyi. Metode pelaksanaan pengabdian menggunakan pendekatan ABCD (Asset Based Community Development) yaitu perencanaan awal dengan mendata dan identifikasi sumber daya dan kebutuhan masyarakat; pelaksanaan dilakukan dengan melibatkan masyarakat dalam prosesnya; dan evaluasi yang dilakukan selama proses dan akhir pengkaderan. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa remaja di Sidomulyo yang awalnya hanya orang tertentu yang mau sebagai pengajar al-Quran dengan metode yang monoton dan berlangsung apa adanya, menjadi memiliki kepercayaan diri dan lebih siap menjadi pengajar al-Quran setelah dilakukan pelatihan dalam kegiatan pengkaderan oleh mahasiswa dan dosen dalam program KKN Tematik sehingga pembelajaran al-Qur’an di TPA AL-Muhajirin menyenangkan dan efektif mencapai tujuan dan merekrut lebih banyak siswa yang berpartisipasi sebagai peserta didik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Education Other

Description

PPM ini merupakan wadah publikasi ilmiah di bidang pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh dosen maupun kelompok masyarakat lainnya. Jurnal ini menerima artikel hasil pengabdian maupun pemberdayaan masyarakat pada semua bidang baik pendidikan, seni, sosial budaya, ekonomi, hukum, ...