JURNAL HANDAYANI PGSD FIP UNIMED
Vol 13, No 2: December 2022

PENGARUH METODE DRILL DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA LEGO BRICKS TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA KELAS III SDN 216 PALEMBANG

Paulin Agustin (Universitas PGRI Palembang)
Destiniar Destiniar (Universitas PGRI Palembang)
Susanti Faipri Selegi (Universitas PGRI Palembang)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2022

Abstract

Pengaruh Metode Drill dengan Menggunakan Media Lego Bricks Terhadap Hasil Belajar Matematika Kelas III SDN 216 Palembang. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh metode drill dengan menggunakan media lego bricks terhadap hasil belajar matematika kelas III SDN 216 Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan posttest control group design. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas III A dan Kelas III B yang berjumlah 30 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan soal tes yang telah dilakukan uji kevalidan dan reliabilitas. Hasil analisis data pengaruh metode drill dengan menggunakan media lego bricks yang telah dilakukan uji tes akhir pada kelas eksperimen dan kelas kontrol dengan nilai rata-rata kelas eksperimen 97,33, sedangkan pada kelas kontrol diperoleh nilai rata-rata 78,67. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh metode drill dengan media lego bricks terhadap hasil belajar matematika kelas III SDN 216 Palembang. Kata kunci: Metode Drill, Media Lego Bricks.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JH

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Handayani memuat artikel-artikel yang berkaitan dengan bidang pendidikan, pembelajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal disingkat Handayani JH, dikelola oleh program studi pendidikan guru sekolah dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Medan. JH diterbitkan ...