Journal of Vocational Instruction
Vol 1, No 2 (2022): November

PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS JOB SHEET UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMFRAIS CNC (CNC MILLING SKILL) SISWA KELAS XII SMK NEGERI 5 MAKASSAR

Rusli Ismail (Pendidikan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Makassar.)
Andi Muhammad Irfan (Pendidikan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Makassar.)
Andi Muadz Palerangi (Pendidikan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Makassar.)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Classroom Action Researsch) yang bertujuan untuk Mengetahui Apakah Penerapan Pembelajaran Berbasis Job Sheet Dapat Meningkatkan Keterampilan Memfrais CNC (CNC Milling Skill) Siswa Kelas XII SMK Negeri 5 Makassar. Subyek penelitian ini adalah peserta didik kelas XII Teknik Pemesinan SMK Negeri 5 Makassar tahun pelajaran 2019/2020 dengan jumlah 24 peserta didik. Siklus satu dilaksanakan 4 kali pertemuan dilanjutkan pada siklus II dilaksanakan 4 kali pertemuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah melalui tes praktik sesuai dengan job sheet yang diberikan sebelumnya pada setiap siklus dan observasi langsung pelaksanaan tindakan. Hasil penelitian ini mengindikasikan adanya peningkatan keterampilan peserta didik secara kuantitatif, peningkatan ini terlihat pada skor rata–rata hasil praktik peserta didik pada siklus I adalah 73.91 dan kemudian meningkat menjadi 85.29 pada siklus II, Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa melalui pembelajaran berbasis job sheet dapat meningkatkan keterampilan memfrais CNC (CNC milling skill) siswa kelas XII SMK Negeri 5 Makassar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jovi

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Education Engineering Mechanical Engineering Other

Description

Jurnal JoVi; Journal of Vocational Instruction adalah salah satu jurnal yang konsisten memuat berbagai jenis artikel berupa hasil penelitian, gagasan dan kajian pustaka di bidang pendidikan, teknologi dan kejuruan khususnya pada bidang Teknik Mesin. Jurnal JoVi terbit 2 kali pada Bulan Mei dan ...