Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)
Vol 2, No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)

Analisa Risk Based Bank Rating Untuk Mengukur Kinerja Keuangan Pada Pt. Bank Capital Indonesia, Tbk Tahun 2011 - 2020

Alvia Kasnurvela (Universitas Pamulang)
Anum Nuryani (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran tentang kinerja keuangan Bank Capital Indonesia. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan penjelasan deskriptif. Tingkat analisis menggunakan RBBR meliputi tiga faktor yaitu Profil Risiko melalui rasio NPL dan LDR, Good Corporate Governance (GCG), Earning (Rentabilitas) melalui ROA dan NIM, Capital (Modal) melalui rasio CAR. Sampel yang digunakan adalah laporan keuangan periode 2011-2020. Hasil penelitian menunjukkan Profil Risiko melalui rasio NPL termasuk dalam predikat “sehat” dan “sangat sehat”, sedangkan rasio LDR termasuk dalam predikat “sangat sehat”. Pendapatan melalui rasio ROA termasuk dalam predikat “cukup sehat” dan “sehat”, sedangkan rasio NIM termasuk dalam predikat “tidak sehat”, “sehat”, “sangat sehat”. Modal melalui rasio CAR termasuk dalam predikat “sangat sehat”.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JISM

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Library & Information Science Physics Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah SWARA MaNajemen (Sawara Mahasiswa Manajemen) Universitas Pamulang ini merupakan kumpulan jurnal hasil karya mahasiswa dan Dosen Prodi Manajemen S-1 Universitas Pamulang. Pada jurnal ini memuat jurnal berbagai konsentrasi yang terdapat pada Prodi Manajemen Unpam tersebut yaitu jurnal ...